Tips Memilih WO untuk Persiapan Pernikahan Low Budget
Inilah 5 Persiapan Pernikahan dalam Memilih WO
Banyak hal yang harus dilakukan dalam persiapan pernikahan. Sebagai pengantin, kita harus menyediakan waktu dan tenaga yang lebih agar semua persiapan dapat berjalan dengan lancar hingga akhir acara. Untuk membantu calon pengantin dalam mempersiapkan pernikahannya, maka muncullah WO atau Wedding Organizer. WO akan membantu kita dapat berbagai persiapan sesuai dengan keinginan kita.
Penggunaan WO dalam pernikahan tentu saja akan sangat membantu kita. Tidak heran jika harga yang ditawarkan juga tidak murah. Kita harus mempersiapkan budget lebih besar untuk bisa menggunakan jasa ini. Tapi, masih ada beberapa WO yang menawarkan jasanya dengan harga yang murah tanpa mengurangi kualitasnya. Berikut ini adalah cara untuk mendapatkan WO dengan harga terjangkau sebagai persiapan pernikahan:
Mengumpulkan berbagai informasi dan referensi
Sekarang ini, mudah bagi kita untuk mendapatkan berbagai informasi dan referensi mengenai jasa WO ini. Kita bisa bertanya pada orang sekitar yang pernah menggunakan jasa tersebut. Tanyakan kepada mereka, bagaimana kesan dalam menggunakan jasa dari WO tersebut. Selain itu, Anda juga bisa mencari informasi dari internet atau media sosial.
Jasa WO yang profesional dan berpengalaman, pasti sudah memiliki website atau media sosial untuk mempromosikan jasanya dan mempermudah customer dalam mencari informasi mengenai WO tersebut.
Lakukan survei kecil-kecilan
Berdasarkan semua informasi yang didapatkan, saatnya Anda melakukan suvei kecil-kecilan untuk mendapatkan WO terbaik. Bandingkan informasi yang Anda dapatkan dari satu WO dengan WO lainnya. Anda juga harus tahu, apa prioritas Anda dalam memilih WO, apakah harga yang murah, bonus yang banyak, lokasi dekat atau kualitasnya.
Melalui prioritas tersebut, Anda bisa mengurutkan WO mana yang sesuai kebutuhan. Namun, jangan mudah tergiur dengan harga murah yang ditawarkan. Anda juga harus memastikan bahwa kualitas kinerjanya terjamin bagus melalui testimoni dari customer sebelumnya.
Lihat paket secara teliti
WO biasanya memiliki paket dengan fasilitas dan harga yang berbeda-beda. Cermatilah dengan teliti apa saja fasilitas yang akan Anda dapatkan dan berapa biayanya. Jika ada hal yang membingungkan atau janggal, jangan segan untuk bertanya langsung pada WO. Jangan biarkan ada informasi yang tertinggal karena bila ini terjadi, justru akan merugikan diri sendiri.
Anda juga bisa menanyakan promo yang sedang berlangsung. Apabila sedang ada promo, tidak ada salahnya jika Anda memilih paket tersebut untuk mengurangi budget pernikahan.
Sesuaikan pilihan paket dengan budget
Setelah mencermati dan memahami setiap paket pernikahan yang ditawarkan, saatnya Anda memilih paket tersebut. Sesuaikan pilihan dengan budget yang Anda miliki. Untuk mendapatkan pernikahan yang berharga dan berkesan, tidak perlu mahal.
Jaga komunikasi dengan baik
Setelah semua kesepakatan telah terjalin maka Anda harus menjaga komunikasi dengan baik. Pastikan jika WO mudah dihubungi dan Anda juga harus bekerja sama untuk bisa menciptakan acara pernikahan yang diinginkan. Apabila ada yang kurang sesuai, tidak masalah untuk mengutarakannya langsung pada WO agar kesalahan tidak semakin jauh.
Meskipun semua urusan sudah ada yang menangani, tapi Anda juga harus melakukan pengawasan secara berkala. Beberapa minggu sekali mungkin Anda harus menghubungi atau mendatangi secara langsung WO tersebut agar bisa melihat progres dalam persiapannya. Demikian cara memilih WO untuk persiapan pernikahan yang lowbudget.