Punya Kebiasaan Ini dengan Pasangan? LDR Kamu Pasti Sukses!
Kebiasaan Baik saat LDR
LDR atau long distance relationship atau yang biasa kita sebut hubungan jarak jauh merupakan sebuah tantangan dalam menjalani hubungan. Kita berada jauh dari orang yang kita sayang, tentu menjadi sebuah cobaan yang berat. Rasa rindu jelas menjadi cobaan yang akan datang setiap saat. Belum lagi rasa cemas kalau pasangan ternyata berselingkuh dengan orang lain.
Menjalin hubungan jarak jauh memang cukup beresiko. Bagaimana tidak? Kita mempertahankan hubungan dengan orang yang tak ada di dekat kita. Kita tak pernah tahu apa yang dia lakukan dan begitu juga sebaliknya. Banyak sekali kisah pasangan yang akhirnya berpisah karena harus menjalani hubungan LDR.
Meskipun terdengar menyeramkan tapi jangan takut dulu karena ternyata banyak juga pasangan yang berhasil menjalani hubungan LDR. Banyak pasangan yang bisa bertahan walapun harus terpisah jarak dengan kekasihnya. Jadi sebenarnya berhasil atau tidaknya sebuah hubungan LDR sangat tergantung pada dua orang yang terlibat apakah mereka bisa setia dan bertahan atau tidak.
5 Kebiasaan Baik saat LDR
Banyak hal yang mungkin menyebabkan pasangan gagal menjalani LDR. Bisa jadi kegagalan itu disebabkan oleh kamu sendiri tapi bisa juga disebabkan pasangan. Pokoknya, ketika LDR kamu dan pasangan harus benar-benar kuat serta berkomitmen untuk menjalani hubungan tersebut.
Bagi kamu yang akan atau mungkin sedang menjalani hubungan LDR, perlu diketahui bahwa ada beberapa kebiasaan yang perlu diterapkan. Berikut adalah 5 kebiasaan baik yang harus kamu terapkan bersama pasangan jika ingin LDR berjalan lancar :
Sering Komunikasi
Komunikasi adalah kunci terpenting dalam sebuah hubungan jarak jauh. Ketika kamu dekat dengan pasangan saja kamu harus menjaga komunikasi apalagi kalau kamu jauh. Kalau kamu dan pasangan berkomunikasi sesering mungkin maka bisa dikatakan bahwa hubungan LDR pasti akan berjalan lancar.
Berbagi Kabar tanpa Ditanya
Kamu dan pasangan selalu berbagi kabar setiap saat walaupun tidak saling bertanya. Ini merupakan kebiasaan baik yang harus dijaga karena berbagi kabar berarti mengijinkan pasangan untuk tahu apa yang sedang kita lakukan. Jika kamu dan pasangan terbiasa melakukan hal ini maka hubungan LDR pasti lancar.
Selalu Memberi Perhatian
Hubungan dengan pasangan akan tetap terjaga kalau kamu dan pasangan selalu ingat untuk saling memberi perhatian. Apalagi ketika kamu dan pasangan terpisah jarak. Sudah jelas bahwa perhatian sekecil apapun itu akan membuat pasangan merasa senang.
Meluangkan Waktu Bertemu
Meskipun terpisah jarak, kamu harus tetap meluangkan waktu untuk bertemu dengan pasangan. Sulit memang apalagi bagi mereka yang terpisah jarak yang sangat jauh. Tapi ada banyak pasangan yang walaupun terpisah jarak tetap berusaha untuk bertemu walaupun memang tidak sering, sebulan sekali misalnya
Jujur kepada Pasangan
Jujur kepada pasangan akan menjadi kebiasaan yang sangat baik ketika kamu menjalani LDR. Kebiasaan ini jelas akan membuat hubungan LDR menjadi sukses. Kejujuran merupakan kunci kesuksesan sebuah hubungan apalagi untuk pasangan yang LDR dimana mereka tidak bisa melihat satu sama lain dan hanya mengandalkan kepercayaan kepada pasangan.Itulah tadi 5 kebiasaan baik yang perlu diterapkan ketika kamu menjalani LDR. Jika kamu sudah memiliki 5 kebiasaan ini maka bisa dibilang hubungan LDR-mu nanti akan berjalan lancar. Jika kamu dan pasangan memang sudah berkomitmen untuk tetap menjalin hubungan secara LDR, pasti tidak sulit untuk memiliki semua kebiasaan ini.