Persiapan Pernikahan dengan WO atau Mandiri? Pertimbangkan Hal Berikut!

Persiapan Pernikahan dengan WO atau Mandiri? Pertimbangkan Hal Berikut!

Praktisnya Persiapan Pernikahan Menggunakan WO

Ada beberapa tahap prosesi pernikahan di Indonesia, dengan persiapan pernikahan yang tidak sedikit. Tentu saja tenaga dan dana yang dibutuhkan menjadi tidak sedikit. Pasangan pengantin pasti memerlukan bantuan tambahan untuk mengurus seluruh prosesi. Inilah hal yang membuat jasa WO menjamur. WO menyediakan jasa penyelenggaraan pernikahan mulai dari mencetak undangan, gedung, catering sampai menyiapkan seluruh keperluan pengantin seperti hotel dan baju.

Bila dilihat dari pekerjaan yang dilakukan WO, tanggung jawab yang mereka pikul begitu besar, sehingga jangan jika jasa mereka memiliki harga yang mahal. Bila ingin pernikahan yang hemat dan sederhana, menggunakan WO bukan menjadi keputusan tepat.

Perlukah Menggunakan WO?

Sebagai bahan pertimbangan, berikut beberapa perbandingan menggunakan jasa WO dan mandiri yang bisa Anda cermati, antara lain:

Dari segi biaya

Untuk menggunakan jasa WO pada pesta pernikahan lengkap, Anda harus menyiapkan biaya sebesar Rp 10 hingga Rp 12 juta, bergantung dari tingkat kerumitan pesta pernikahan. Ini hanyalah biaya jasa WO, Anda masih harus membayar berbagai keperluan inti lain seperti tata rias, resepsi pernikahan, baju pengantin hingga akomodasi pengantin. Dari sini terlihat biaya yang dibutuhkan untuk membuat sebuah pesta pernikahan menggunakan WO jauh lebih mahal.

Sedangkan, jika menggelar pesta pernikahan dengan persiapan mandiri, Anda bisa membentuk kepanitiaan keluarga. Anda tak perlu membayar jasa mereka, biasanya beberapa bulan sebelum pesta diadakan, pihak keluarga akan mengadakan rapat untuk membicarakan pesta pernikahan, dalam rapat ini pula ditunjuk panitia yang mengurus segala keperluan pernikahan.

Tingkat Kepraktisan

Ketika Anda menggunakan WO, calon pengantin hanya perlu memantau sejauh mana progres pernikahan tanpa perlu mengurusi berbagai macam hal.

Namun, bila memilih persiapan mandiri, Anda harus turun tangan untuk seluruh persiapan pernikahan meskipun sudah dibantu oleh keluarga. Tantangan terbesarnya adalah, jika Anda dan pasangan sama-sama sibuk, akan sulit mencari waktu diskusi dan mencari pernak-pernik lain yang berhubungan dengan pesta pernikahan.

Mencari Vendor

Bila mempercayakan pesta pernikahan pada WO, Anda tidak perlu mencari vendor sendiri karena biasanya WO mempunyai rekanan vendor yang diperlukan untuk prosesi pernikahan. Anda cukup memberitahukan berapa budget yang dimiliki, dan mereka lah yang akan mengatur seluruhnya.

Bagaimana jika tidak menggunakan WO? Tentu saja Anda harus lebih sabar mencari referensi vendor yang sesuai dengan kebutuhan dan budget Anda. Anda harus membandingkan antara satu vendor dengan vendor lainnya.

Tingkat Keprofesionalitas

Sebagai klien yang menggunakan jasa mereka, tentu saja semua keluhan dan permintaan kita akan ditangani dengan profesional. Mereka tidak mungkin mempertaruhkan nama yang sudah dibangun sekian taun. WO pasti akan memberikan pelayanan yang terbaik. Anda dapat melakukan konsultasi saat merancang konsep pernikahan.

Bila memilih mempersiapkan secara mandiri, perbedaan argumen pasti akan sering terjadi, dan dapat mempengaruhi hubungan Anda dengan keluarga. Karena rasa tidak enak, Anda juga kurang leluasa mengutarakan ketidaksetujuan.

Mempertimbangkan dengan Baik

Menggunakan jasa WO pasti memiliki kelebihan dan kekurangannya sendiri. Namun, sebagai tips jika Anda memiliki waktu yang longgar, dan budget terbatas persiapan pernikahan secara mandiri lebih dianjurkan. Tetapi, jika Anda sudah mempertimbangkan budget dengan baik, dan dirasa cukup untuk menggunakan jasa WO, tidak ada salahnya untuk menggunakan jasa ini. Apalagi, untuk pesta yang dilakukan sekali seumur hidup pasti menginginkan hal terbaik.