Inilah Pentingnya Pemeriksaan Kesehatan Sebelum Menikah

Inilah Pentingnya Pemeriksaan Kesehatan Sebelum Menikah

Setiap pasangan pasti menginginkan pernikahan yang sehat. Namun, Anda perlu mempertimbangkan dan memperhatikan aspek kesehatan mulai dari psikis, seksual, serta sosial agar keluarga yang dibangun sehat. Oleh karena itu, Anda dan pasangan seharusnya melakukan pemeriksaan kesehatan sebelum menikah.

Biaya tes kesehatan pra nikah ini berbeda-beda tergantung apa saja yang dijalani. Bahkan, tempat melakukan tes juga akan mempengaruhi beban biayanya. Oleh karena itu, sebaiknya Anda dan pasangan menyisihkan sebagian uang untuk melakukannya.

Pentingnya Melakukan Pemeriksaan Kesehatan Sebelum Menikah

Tes kesehatan premarital check up atau pra nikah dilakukan untuk mencari tahu potensi penularan penyakit terhadap pasangan maupun buah hati di masa mendatang. Namun, Anda diharapkan memahami risiko dan masalah kesehatan yang muncul.

Di bawah ini beberapa alasan kenapa tes kesehatan pra nikah sangatlah penting, yakni:

  • Dapat membatasi penyebaran penyakit menular seksual, seperti hepatitis B dan C, HIV/AIDS.
  • Dapat mencegah penyakit gangguan darah yang muncul akibat masalah genetik, contohnya anemia sel sabit dan thalasemia.
  • Mampu menghindari masalah sosial dan psikologis yang muncul, jika kondisi atau penyakit tertentu ditularkan kepada anak.
  • Mengurangi beban keuangan dari pasangan, yang mengalami masalah saat merawat anak dengan kondisi medis tertentu.

Rangkaian Tes Kesehatan Pra Nikah

Jika Anda boleh memilih pacaran lama atau pacaran sebentar? Sebelumnya ada beberapa pemeriksaan yang akan dijalani oleh calon suami dan istri. Berdasarkan, Direktorat Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat Kementerian Kesehatan Indonesia, Di bawah ini beberapa jenis tes kesehatan untuk menikah yang dianjurkan:

Tes Darah

Kedua pihak biasanya menjalani pemeriksaan darah sebagai salah satu tes kesehatan pra nikah. Tes darah meliputi pengecekan HB, trombosit, leukosit, eritrosit, hematokrit, serta laju endap darah.

Tes Golongan Darah dan Rhesus

Tes golongan darah dan rhesus ini biasanya dilakukan untuk mengetahui kecocokan rhesus antara pasangan. Pemeriksaan kesehatan sebelum menikah ini memang bertujuan untuk mencari tahu efek yang muncul terhadap ibu dan anak.

Tes Gula Darah

Tes gula darah bertujuan untuk mengantisipasi komplikasi kadar gula tinggi yang ditimbulkan, khususnya ketika wanita hamil. Oleh karena itu, pemeriksaan ini berupa daftar tes kesehatan pra nikah.

Tes Urine

Tes urine biasanya dilakukan dengan memeriksa warna, bau, jumlah, dan kandungan kimia dikeluarkan. Pemeriksaan ini berguna untuk mengetahui apakah Anda dan pasangan menderita penyakit metabolisme tertentu.

Tes HIV/AIDS

Tes HIV/AIDS adalah salah satu pemeriksaan yang wajib dilakukan sebelum Anda dan pasangan menikah. Pemeriksaan ini biasanya menggunakan sampel darah dan bertujuan mendeteksi infeksi HIV atau AIDS dalam tubuh calon pengantin. 

Jadi bila Anda atau pasangan mengalami masalah sistem imun, mungkin bisa mengidap HIV, memiliki riwayat rubella, penggunaan narkoba suntik, dan gonta-ganti pasangan seksual. Itu saja informasi terkait pemeriksaan kesehatan sebelum menikah.