Modal Awal Usaha Catering yang Penting untuk Diperhatikan
Modal adalah hal terpenting yang harus dipikirkan dengan matang saat akan memulai sebuah usaha. Modal tersebut haruslah sesuai dengan apa yang dibutuhkan, mulai dari alat hingga bahan untuk menunjang berjalannya sebuah bisnis. Sama halnya dengan modal awal usaha catering, semuanya harus dipikirkan termasuk biaya-biaya tidak terduga yang mungkin akan dibutuhkan.
Saat ini, ide bisnis catering seperti tidak ada habisnya yang akhirnya banyak para pemula di dunia bisnis juga ingin mencoba bisnis katering ini. Namun, bagi para pemula, penentuan modal sering kali menjadi kendala karena ketidak tahuan apa-apa saja yang harus dipersiapkan sebagai modal awal.
Oleh karena itu, bagi Anda yang merupakan pemula dalam bisnis katering, berikut ini adalah penjelasan tentang modal usaha catering yang harus dipersiapkan.
Modal untuk Peralatan
Peralatan termasuk ke dalam modal usaha catering yang harus dipersiapkan. Mulai dari alat memasak (kompor, gas, wajan, panci), box atau tempat makan, alat makan (sendok dan garpu), serta stiker untuk logo supaya menarik.
Umumnya, untuk usaha catering rumahan yang sederhana, Anda bisa mempersiapkan dana sekitar 1 sampai 1,5 juta untuk kebutuhan peralatan dengan perkiraan 100 box nasi. Hal tersebut dapat berubah tergantung dari menu apa yang Anda sediakan serta kualitas peralatan yang akan Anda pilih.
Modal untuk Bahan Masakan
Modal usaha catering selanjutnya adalah untuk bahan masakan. Sebelum membuat rincian biaya, Anda harus memastikan terlebih dahulu bahwa bahan yang tercatat sudah lengkap sesuai dengan menu yang ditawarkan. Jangan lupakan juga untuk membuat rincian modal untuk bahan masakan dasar, seperti minyak goreng, beras, bumbu dapur, hingga air mineral. Anda juga bisa menambahkan dan bahan masakan lainnya untuk mengantisipasi adanya bahan masakan yang tertinggal dari catatan.
Kemudian, untuk bahan masakan sendiri, perkiraan biaya modal yang harus Anda siapkan berkisar dari 1 sampai 2 juta. Pastikan juga bahwa bahan masakan yang Anda pilih adalah yang fresh, serta pisahkan pula mana bahan yang bisa bertahan lama dan mana yang harus segera diolah.
Modal untuk Sewa Tempat (jika dibutuhkan)
Umumnya, modal awal usaha catering yang sederhana sangat jarang membutuhkan modal untuk sewa tempat, khususnya untuk memasak. Akan tetapi, hal tersebut tetap dapat Anda persiapkan jika memang ingin memulai dengan serius bisnis catering yang Anda miliki. Demi menghemat budget, Anda bisa menyesuaikan sewa tempat dari luas ruangan, serta bandingkan dengan sewa tempat lain untuk mendapatkan yang cukup murah namun nyaman.
Biaya Operasional
Biaya operasional termasuk ke dalam modal usaha catering yang berkelanjutan di setiap bulan. Biaya ini termasuk biaya transportasi, listrik, gas, ataupun gaji karyawan (jika ada). Untuk biaya operasional, pengeluarannya bisa berubah-ubah setiap saat. Anda hanya perlu mempersiapkan setidaknya kebutuhan operasional 2 sampai 3 bulan ke depan, dengan harapan kebutuhan operasional ke depannya bisa tertutup dari keuntungan yang didapatkan.Itulah gambaran atau penjelasan tentang modal awal usaha catering yang perlu Anda persiapkan. Ada baiknya jika Anda membuat rincian lengkap tentang apa yang harus ada di awal, supaya tidak ada satu pun keperluan yang akan terlewat. Good Luck.