Mengatur Pembagian Undangan Pernikahan

Mengatur Pembagian Undangan Pernikahan

Pernikahan adalah momen terindah dalam hidup setiap orang, karena terjadi hanya sekali dalam seumur hidup. Tentunya kita ingin membagi kebahagiaan tersebut dengan semua orang. Untuk itu kita perlu membuat daftar nama siapa-siapa saja yang mau kita undang. Bicara tentang undangan pernikahan, bukan hanya soal tampilan dan kata-kata yang terdapat dalam undangan, akan tetapi bagaimana kita mengatur distribusi undangan kepada kerabat, yang di sisi lain ada kendala utama tentang keterbatasan.

Keterbatasan undangan menjadi kendala utama bagi calon pengantin. Keluarga, sahabat, rekanan, semuanya ingin kita undang. Rasa sungkan muncul dalam perasaan calon pengantin jika tidak mengundang seseorang yang terasa begitu dekat. Kunci utama dalam permasalahan ini adalah skala prioritas, mendahulukan yang paling dekat tanpa mengurangi rasa hormat kepada yang tak diundang. Hal ini tentunya harus di sesuaikan juga dengan budget kamu.

Berikut daftar kelompok penerima undangan yang bisa kamu terapkan, dan telah kami urutkan berdasarkan skala prioritas.

1. Keluarga Besar

Keluarga adalah yang paling utama dalam pesta pernikahan, bukan hanya om, tante, kakek dan nenek. Sepupu dan Keluarga dari Ipar kamu juga bagian yang wajib kamu undang di pesta pernikahan kamu.

2. Kerabat Orang Tua

Pesta pernikahan kamu bukan hanya milik kamu, tapi juga milik kedua orang tua kamu. Maka dari itu Kerabat Orang Tua menjadi prioritas kedua setelah keluarga besar.

3. Teman Dekat (Sahabat)

Sahabat adalah orang yang sangat dekat dengan kita, berbeda dengan teman biasa, sahabat sudah seperti keluarga, saat senang maupun sedih selalu ada sahabat yang setia mendampingi. Bukan sekedar tamu biasa, seorang sahabat rela membagi waktu dan tenaga untuk mensukseskan pernikahan kamu.

4. Tetangga

Setelah keluarga, kerabat orang tua dan teman terdekat, selanjutnya adalah tetangga. Kelompok inilah yang biasanya mangambil porsi undangan terbanyak. Kamu bisa membaginya berdasarkan kelompok RT atau blok komplek perumahan kamu, prioritaskan tetangga terdekat.

5. Teman Kerja

Jika kamu bekerja di perusahaan besar yang memiliki jumlah karyawan sampai ratusan, ini akan menjadi hal yang perlu kamu perhitungkan, prioritaskan pimpinan dan rekan kerja di departemen kamu, selanjutnya departemen lain yang cukup sering berhubungan dengan kamu. Kamu bisa pakai undangan massal untuk level staff dan undangan pribadi untuk para pimpinan.

6. Teman Kuliah atau Sekolah

Jika kamu sudah bertahun-tahun lulus biasanya tidak terlalu banyak teman kuliah yang harus kamu undang. Porsi ini bisa kamu tetapkan di awal, misalnya 10 undangan saja. Selain itu ada beberapa teman sekolah yang harus kamu undang, tidak perlu semua, pilihlah beberapa teman dekat kamu.