5 Fakta Menarik Tentang Gaun Pernikahan Citra Kirana
Tampil Sangat Menawan Ini Fakta Menarik Tentang Gaun Pernikahan Citra Kirana
Di penghujung tahun 2019, dunia intertainment dihebohkan dengan pernikahan Citra Kirana. Sejak awal mengumumkan hubungan, pertunangan hingga pernikahan banyak sekali fakta terungkap. Dimulai dari perjalanan hubungan yang singkat, proses pertunangan hingga gaun pernikahan saat hari H yang banyak membuat orang terkesima. Bagaimana tidak? gaun yang Citra Kirana gunakan benar-benar telah menyulap Citra menjadi pengantin yang sangat cantik.
Apa saja fakta dari gaun pernikahan Citra yang begitu cantik hingga membuat orang kepo untuk mencari tahu? Semua akan tersaji lengkap di bawah ini:
Gaun Kebaya Bertema Sunda
Pernikahan Citra dan Rezky diketahui dilaksanakan di dua kota, yakni Bandung tempat tinggal orang tua Citra dan Jakarta. Pada perhelatan pernikahan yang diadakan di Bandung Citra menggunakan 2 gaun yang berbeda untuk akad dan resepsi. Kedua gaun tersebut adalah kebaya yang bertema Sunda. Karena Citra berasal dari suku Sunda dan memang mempunyai mimpi menikah dengan adat Sunda. Sepanjang acara acara adat Sunda sangat kental terasa.
Dibuat Oleh Sahabat Sendiri
Banyak yang akhirnya penasaran siapakah gerangan yang merancang seluruh gaun pernikahan mulai dari akad hingga resepsi di Jakarta hingga penampilan Citra begitu cantik mempesona? Banyak yang menduga bahwa perancangnya adalah desainer terkenal. Dugaan tersebut memang tidak salah. Ancha sebagai desainernya adalah perancang terkenal yang juga spesialis gaun pengantin kebaya. Yang paling menarik ternyata Ancha adalah teman lama dari Citra Kirana.
Pembuatan Bajunya Memakan Waktu yang Cukup Lama
Sebuah gaun yang cantik dan menarik pastilah membutuhkan waktu yang lama untuk membuatnya. Demikian pula untuk pembuatan gaun Citra Kirana. Total ada tiga gaun yang dikenakan Citra. Ketiganya menurut pengakuan Ancha Sang desainer membutuhkan waktu yang lama agar gaun dapat tampil sempurna dan dapat memancarkan aura kecantikan Citra Kirana.
Gaun Resepsi Di Jakarta Bertema Syar’i Internasional
Ketika di Bandung, Citra Kirana dan Rezky Aditya menggunakan 2 gaun pengantin bertema Sunda. Hal berbeda tampak pada acara resepsi yang diadakan di Jakarta. Alih-alih menggunakan baju adat berupa kebaya modern, Citra dan Rezky menggunakan gaun pengantin syar’i yang bertema internasional. Walaupun tidak menggunakan kebaya, toh penampilan Citra tidak kalah anggunnya. Justru banyak yang terpesona dengan kecantikan gaunnya yang sederhana, tapi terkesan mewah.
Gaun Dibuat Berdasar Karakter Citra
Banyak yang penasaran dibalik pembuatan gaun nikah Citra yang dipakai selama prosesi pernikahan bagaimana bisa nampak begitu cantik meskipun sederhana? Ternyata memang ada rahasia dibaliknya. Menurut pengakuan Ancha yang mendesain gaun tersebut, seluruhnya dibuat berdasarkan karakter dari Citra Kirana yakni sederhana, elegan tapi tidak ribet. Ancha pun berhasil menghadirkannya dengan sangat sempurna. Terbukti gaun tersebut sangat memancarkan Citra yang sebenarnya.Pernikahan Citra Kirana tidak akan pernah ada habisnya jika dikulik lebih dalam. Banyak hal tak terduga yang muncul satu per satu mewarnai prosesi pernikahan Citra dan Rezky. Memang pada awalnya tidak ada yang menduga jika akhirnya kedua selebritis ini akan menikah. Dari beberapa fakta yang terungkap, salah satu yang menyedot perhatian adalah tentang gaun yang dikenakan Citra. Yang menyaksikan acara pernikahan hingga selesai mengakui bahwa gaun tersebut memang cantik dan sangat luar biasa hingga membuat penampilan Citra pada pernikahannya makin cantik dan sempurna.